Cara Install Playstore di STB Indihome Huawei EC6108v9

Cara Install Playstore di STB Indihome Huawei EC6108v9

TeknoApps.id – Banyak yang bilang bahwa cara install playstore di STB indihome Huawei EC6108v9 harus root terlebih dahulu. Faktanya tidak kok. Karena untuk install playstore di modem Huawei kamu hanya butuh unlock saja.

2 Cara Install Playstore Di STB Indihome Huawei EC6108v9

Dalam ulasan kali ini, akan ada 2 cara yang dibagikan karena tidak semua orang memiliki hasil yang sama saat mencoba cara-cara di bawah ini. Kamu bisa coba mana saja yang memiliki tingkat keberhasilan lebih tinggi ya.

1. Cara Install Playstore Di STB Indihome Huawei EC6108v9 Tanpa Root

Untuk cara instal Playstore di STB Indihome tanpa root yang pertama ini, kamu wajib download dulu file yang ada di sini. Ekstrak dan salin file tersebut di flashdisk. Lalu, masukkan flashdisk ke port USB STB kamu.

Selanjutnya klik ES File Explorer dan buka file yang ada di flashdisk yang sudah terhubung tadi. Langkah lanjutan bisa kamu ikuti melalui poin-poin berikut:

  1. Kamu akan menemukan file PSHuawei. Klik file atau folder tersebut
  2. Ada beberapa apk di dalamnya. Pertama, klik Google Installer apk dan pilih Pasang/Install.
  3. Klik opsi Pasang dan akan muncul opsi Selesai dan Buka.
  4. Klik Buka dan pilih tombol berwarna biru untuk install otomatis.
  5. Maka akan muncul halaman baru, klik berikutnya > Pasang. Tunggu sebentar sampai tombol berikutnya muncul. Klik Berikutnya > Pasang. Kemudian klik kembali Berikutnya sampai muncul tombol Pasang. Klik Pasang
  6. Ulangi terus untuk menekan tombol Berikutnya > Pasang hingga tombol Berikutnya tidak muncul lagi. Klik Selesai.
  7. Kembali ke folder PSHuawei dan pilih Setelan APK. Klik Pasang > Berikutnya sampai muncul tombol Pasang.
  8. Kamu bisa pilih Pasang dan Selesai.
  9. Selanjutnya kembali ke folder PSHUawei dan Install Google Play Store Apk > Klik Selesai.
  10. Lanjut ke Layanan Google Play apk. Klik Pasang dan tunggu proses selesai.. Klk Selesai
  11. Lanjut dengan Install Shafa Launcher. Klik Pasang dan tunggu proses selesai. Klik tombol Buka dan pilih ikon gear /Setelan. Lanjut pilih ikon TV dan ganti bahasa jadi Bahasa Inggris.

Terakhir, kamu bisa menambahkan akun Google di menu Setelan untuk bisa mengakses Google Play Store ya.

2. Cara Install Playstore Di STB Indihome Huawei EC6108v9 dengan Aplikasi

Untuk menerapkan cara kedua ini, kamu bisa buka tampilan menu di UseeTV dan pilih menu App. Buka folder Browser dan salin semua aplikasi di dalamnya. Lanjutkan ke menu SDCard lalu menu Download. Install aplikasi Xposed Installer.

Klik Menu Xinstaller dan menu Google Installer. Sambil menunggu proses instal selesai, kamu bisa coba jalankan aplikasi Xposed Installer ya.

Klik menu Official dan pilih Instal/Update. Secara otomatis apk akan terinstal. Selanjutnya ikuti langkah berikut:

  1. Pilih menu Module di sudut kiri atas. Centang kotak Xinstaller.
  2. Klik menu Framework dan lanjutkan klik tanda tiga titik di bagian pojok kanan atas.
  3. Pilih menu Reboot.
  4. Pilih menu Reboot.Buka apk Xinstaller dan cari menu Installation. Klik menu tersebut dan lanjut dengan buka menu Enable Installing Unknown Apps.
  5. Ada menu Disabled. Centang kolom Checking Signature dan F-Droid.
  6. Klik menu Misc. dan lanjut dengan klik menu Enable-Debugging Apps.
  7. Kemudian, buka aplikasi Google Installer dan klik ikon yang memiliki bentuk lingkaran biru. Tunggu proses selesai. Ketika proses ini selesai, maka kamu bisa membuka browser.
  8. Lanjut dengan pergi ke menu Folder > menu SDCard > menu Download.
  9. Lakukan Install Play Store di STB Huawei kamu. Pilih menu New-Install.
  10. Selesai

Kamu sudah bisa keluar dari browser dan coba buka aplikasi Google Play Store. Tambahkan akun Google untuk mengaksesnya. Selesai deh.

Kesimpulan

Ingat, meski akun Google sudah terhubung dengan Play Store, kamu tetap tidak bisa unduh aplikasi di TeknoApps ya. Sebaliknya, cara instal apk di STB Indihome Huawei EC6108v9 adalah dengan memanfaatkan apkpure.aptoide tv dan juga Google Chrome.

Karena memang di sini kamu hanya membutuhkan Google Play Service STB Indihome terinstall. Semoga informasi tentang cara install playstore di STB indihome huawei EC6108v9 di atas bermanfaat untuk kamu semua. Selamat mencoba!